Pasca Buka Puasa, Ajak Anak Mencuci Piring

Tue, 10 May 2016 14:42

Sebagai orangtua, pasti ada banyak hal yang Anda ajarkan dengan Si Kecil di bulan Ramadan.

Salah satunya dengan membantu Ibu di dapur menyiapkan makan sahur atau berbuka puasa hingga mencuci piring yang benar.

Mencuci piring dan membersihkan peralatan makan sendiri menjadi hal yang penting yang harus diajarkan pada anak sejak dini sebagai bahan pembelajaran tentang tanggung jawab, kebersihan dan berkontribusi pada keluarga.

Jika Anda memiliki anak lebih dari satu, ajak mereka semua untuk berkontribusi. Bagilah tugas seperti membantu mengangkat piring kotor ke tempat cuci piring, membilas piring yang sudah dicuci, dan mengelap piring yang sudah bersih sebelum disimpan ke rak piring. Selain kebersihan, Anda juga turut mengajarkan tanggung jawab dan kerja sama kepada anak-anak.

Delegasikan dan dampingi tugas yang sesuai dengan umur anak Anda. Jangan berlebihan juga atau terlalu “keras” dalam mengajari anak mencuci piring. Ajari urutan mencuci piring yang benar, dimulai dari mencuci cangkir atau gelas, lalu ke sendok dan garpu dan kemudian piring dan juga mangkuk.

Gunakan cairan pencuci piring yang aman dan lembut bagi tangan anak, misalnya Sunlight Clean and Soft yang mengandung khasiat jeruk nipis untuk membersihkan noda di piring dan Aloe Vera untuk melembapkan tangan.

Jangan lupa ucapkan terima kasih dan pujian setelah mencuci piring selesai sebagai penghargaan atas tugas yang sudah diselesaikan. Dengan demikian, Anda memotivasi anak untuk bertanggung jawab dalam membantu berbagai tugas di rumah.

Inspirasi Lainnya
Inspirasi Populer