Stop Penyebaran Kuman Saat Silaturahmi

Wed, 11 May 2016 14:45

Mengunjungi sanak saudara, teman, tetangga dan kerabat lainnya untuk bersilaturahmi tentu menjadi kegiatan terpenting di hari lebaran. Namun, tahukah Anda bahwa risiko penyebaran kuman penyebab masalah kesehatan dapat meningkat ketika Anda bersilaturahmi?

 

Anda tidak pernah tahu kuman apa yang berpindah saat bersalaman dan kemudian Anda mengambil kue dan menikmatinya dengan tangan yang telah terkontaminasi. Jangan heran jika masalah yang terkait dengan saluran pernapasan dan saluran pencernaan seperti sakit perut, diare, flu, batuk dan lainnya menghampiri.

 

Setelah mengetahui hal tersebut, tentu Anda tidak ingin kehilangan indahnya momen Idul Fitri dan kebahagiaan yang luar biasa dari bersilaturahmi, bukan? Anda tidak perlu menghindari tangan orang lain atau mengurungkan niat Anda bersalaman dengan kerabat karena Anda dapat menghindari kuman penyebab masalah kesehatan tersebut. Salah satu cara untuk mencegah kuman masuk ke dalam tubuh Anda adalah dengan menjaga kebersihan tangan Anda.

 

Cucilah tangan memakai sabun berkualitas seperti Lifebuoy, terutama ketika Anda hendak mengonsumsi sesuatu setelah bersalaman. Selain itu, hindari menyentuh mulut hidung, telinga, dan wajah sebelum Anda cuci tangan pakai sabun.

 

Bila Anda merasa kerepotan untuk cuci tangan pakai sabun saat berada di rumah kerabat Anda, selalu sediakan hand sanitizer di kantong atau tas Anda. Hand sanitizer dapat menjaga kebersihan tangan Anda dengan lebih praktis. Gunakan hand sanitizer sebelum Anda mengambil kue atau makanan lain, bahkan sebelum Anda minum.

Inspirasi Lainnya
Inspirasi Populer