Banyak Jalan Menuju Roma, Seribu Cara Bisa Ditempuh untuk Sedekah

Thu, 21 June 2018 13:53

Banyak Jalan Menuju Roma, Seribu Cara Bisa Ditempuh untuk Sedekah

Sedekah tidak melulu bicara soal rupiah. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk berbagi kebahagiaan dengan mereka yang membutuhkan, khususnya anak-anak yatim piatu yang tinggal di panti asuhan.

Menjalani Ramadan tanpa orang tua dan sanak saudara tak menjadi alasan untuk anak-anak panti berkecil hati. Pernahkah Anda membayangkan bahwa hal kecil yang Anda lakukan bisa membawa kebahagiaan kepada mereka. Kerinduan akan perhatian dan kehangatan keluarga pasti dirasakan oleh setiap penghuni yayasan. Karena itulah, semburat kebahagiaan selalu muncul di wajah mereka setiap kali ada kunjungan.

Janji Allah SWT melipatgandakan ganjaran pahala bagi yang berbuat baik saat Ramadan dan beribadah dengan sungguh-sungguh tidak disia-siakan begitu saja oleh umat Muslim. Tak heran, jika masjid selalu ramai dan berbagai acara amal banyak diadakan di bulan baik ini. Untuk mengajak masyarakat berlomba-lomba dalam kebaikan, Pepsodent Action Herbal kembali menggelar acara Sahur Amal Pepsodent Herbal di tahun ketujuh.

Melalui program ini, Pepsodent Herbal ingin memasyarakatkan sedekah. Bahwa sedekah bukan selalu perkara uang dan rupiah. Hanya dengan mengumpulkan kemasan kosong Pepsodent Action Herbal 190 gr Anda sudah membantu menyalurkan kebahagiaan ke anak-anak yatim piatu. Di DKI Jakarta, #SahurAmalPepsodentHerbal menyambangi adik-adik di Yayasan Al-Andalusia, Mampang, Jakarta Selatan.

Anak-anak yang tinggal di yayasan ini umumnya berasal dari daerah sekitar Jawa Barat. Umumnya juga meneruskan pendidikan di yayasan yang sama. Tak hanya sebagai tempat bernaung untuk meneruskan hidup dan pendidikan, di yayasan ini juga mereka kembali memiliki orang tua dan saudara yang mungkin tidak pernah mereka miliki sebelumnya. Sehari-hari, ruangan beralas keramik putih dan selimut kesederhanaan menjadi kasur dan penghangat tidur mereka.

Oleh karena itu, lewat #SahurAmalPepsodentHerbal, Pepsodent Action Herbal mencoba menularkan keceriaan dan kehangatan akan kehadiran “keluarga”. Hasil pengumpulan kemasan Pepsodent Action Herbal ditukarkan dengan paket sahur. Total paket sahur yang didistribusikan mencapai jumlah 64.000. oleh karena itu, kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang dengan sukarela membantu merealisasikan program Sahur Amal Pepsodent Herbal lewat donasi kemasan kosongnya.

Selain dengan cara mengumpulkan kemasan kosong Pepsodent Herbal, Anda juga dapat berkontribusi membantu saudara-saudara kita di panti asuhan melalui program #BelanjaBerbagi yang digagas Unilever Indonesia.

Program #BelanjaBerbagi mengajak masyarakat untuk bersedekah melalui setiap pembelanjaan produk Unilever ke 1001 panti asuhan yang tersebar di seluruh Indonesia. Dana yang terkumpul melalui program ini akan disalurkan dalam bentuk bantuan tunai, edukasi, dan juga bantuan produk-produk Unilever. Dan yang paling menarik dari program ini adalah #BelanjaBerbagi akan berjalan selama setahun penuh hingga Ramadan tahun depan.

Tak perlu khawatir bantuan Anda tidak tersalurkan dengan baik karena Unilever Indonesia akan memberikan informasi perkembangan dana donasi dari #BelanjaBerbagi secara berkala melalui situs 1001inspirasiramadhan.com. Dan yang paling penting, program ini tidak hanya terhenti saat Ramadan berakhir. Justru Ramadan baru permulaan dan program #BelajaBerbagi akan berlangsung hingga satu tahun ke depan.

Inspirasi Lainnya
Inspirasi Populer