Tips Menghilangkan Bau Karpet Berjamur

Jamur bisa menjadi ancaman di dalam rumah karena kemampuannya menghancurkan permukaan apa saja yang ditumbuhinya, termasuk karpet. Sporanya beterbangan di udara menimbulkan bau dan berisiko terhirup dan memicu reaksi alergi, sesak napas, serta memengaruhi sistem kekebalan tubuh. Bagaimana mengatasinya?

Kenakan sarung tangan karet, pakaian lengan panjang, serta masker mulut dan wajah. Aktivitas membersihkan jamur akan menyebarkan spora jamur yang bisa merugikan kesehatan jika terhirup atau mengenai kulit yang alergi.

Lakukan di luar rumah jika mungkin. Jika tidak, buka jendela luar dan tutup pintu menuju ruang lain agar spora tidak terbang masuk ke ruang lain.

Keringkan karpet, baik dengan sinar matahari di luar rumah maupun dengan bantuan kipas angin di dalam rumah.

Sapu serpihan-serpihan jamur dari kedua sisi karpet memakai sikat berbulu kasar. Sikat juga lantai di bawah karpet, lalu sapu atau sedot memakai mesin penghisap debu.

Semprotkan produk antijamur untuk karpet. Baca instruksi pemakaian pada label kemasan produk dan ikuti petunjuk perawatan karpet Anda. Pastikan cairannya benar-benar membasahi hingga ke dalam serat karpet pada kedua sisinya agar mengenai akar jamur. 

Sikat kedua sisi karpet, lalu diamkan sampai kering. Kebanyakan semprotan antijamur sebaiknya tidak dibilas. Semprot juga lantai di bawah karpet dan biarkan mengering sempurna.