Resep Srikaya Ice Cream Cake

Apa sih yang terbersit di kepala anda saat berbuka puasa dengan Ice cream? Uuh, pasti membayangkannya saja tak cukup! Rasakan sendiri sensasi Wall’s ice cream dipadukan dengan cake dan buah srikaya. Buka puasa anda akan terasa makin, wooow!

Cara membuatnya juga cukup mudah.

 

Pertama siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan ;

 

  1. 1 ltr ice cream Wall’s rasa vanilla atau coklat (sesuai selera).
  2. 1 pan kue pandan
  3. Selai srikaya
  4. Gula merah

 

Cara membuat :

 

  1. Potong kue pandan  menyamping jadi 2 bagian.
  2. Oleskan selai srikaya dan taburkan gula merah secara merata di salah satu sisi atas kue pandan hingga tebal merata.
  3. Tuangkan Ice cream Wall’s coklat atau vanilla diatas campuran selai srikaya. Oles tebal  ice cream Wall’s hingga merata.
  4. Setelah topping siap, tutup dengan salah satu sisi kue pandan yang tidak diberi topping.
  5. Diamkan di freezer selama 1 jam.
  6. Jika sudah membeku, siapkan piring saji, potong ice cream cake sesuai selera.
  7. Wall’s ice cream cake siap dihidangkan bersama keluarga saat berbuka puasa.

 

Jadikan momen berbuka puasa, jadi makin berarti untuk Ibu dan keluarga.

 

Inspirasi dari Wall's