Resep Buka Puasa: Pindang Bandeng

Pindang bandeng cocok bila dihidangkan sebagai hidangan saat berbuka puasa di Bulan Ramadhan.

Bahan-bahan:
2 buah ikan bandeng, dibersihkan, dipotong 3 bagian
1 sendok makan air asam jawa, (dari 1 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air)
1/2 sendok teh garam
4 buah cabai merah, potong bulat 1 cm
2 buah cabai hijau, potong bulat 1 cm
4 buah tomat, potong-potong
2 cm lengkuas, memarkan
2 buah serai, memarkan
5 lembar daun jeruk, buang tulangnya
1 sendok makan garam
1 1/2 sendok teh gula pasir
5 sdm kecap manis Bango
1.200 ml air
2 sendok makan minyak, untuk menumis

Bumbu Halus:
10 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5 cm kunyit

Cara membuat:
1. Lumuri ikan bandeng dengan air asam jawa dan garam. Diamkan 30 menit. Sisihkan.
2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan cabai merah, cabai hijau, tomat, lengkuas, serai, dan daun jeruk dan kecap manis Bango. Aduk sampai layu.
3. Masukkan air, garam, dan gula pasir. Rebus sampai mendidih.
4. Masukkan ikan. Masak sampai matang dan meresap